Polsek Rambang Gelar Sosialisasi Penerimaan Siswa Baru SMA Kemala Taruna Bhayangkara di SMP/MTS Desa Kencana Mulia

MUARA ENIM,harian62.info -

Polsek Rambang, Polres Muara Enim turut mendukung program pendidikan berkualitas melalui sosialisasi penerimaan peserta didik baru SMA Kemala Taruna Bhayangkara Tahun Ajaran 2026/2027 di SMP/MTS Desa Kencana Mulia, Kecamatan Rambang, Kabupaten Muara Enim. Rabu (12/11/2025) sekira pukul 10.30 Wib s/d selesai.


Kegiatan sosialisasi di SMP/MTS tersebut dilaksanakan oleh personil Polsek Rambang Aipda Reri Priansyah dan Bripka Toto Susanto dan dihadiri oleh Kepala Sekolah, para guru dan staf SMP/MTS dan siswa pelajar kelas IX.

SMA Kemala Taruna Bhayangkara menawarkan pendidikan berasrama dengan kurikulum internasional (IB) dan nasional plus. Dipimpin oleh Dwi Agus Yuliantoro, Ph.D., sekolah ini juga memberikan beasiswa penuh kepada seluruh siswa terpilih. Pendaftaran telah dibuka melalui situs resmi kaderbangsa.foundation/ppdb.

  

Kapolres Muara Enim AKBP Jhoni Eka Putra, SH, SIK, MM, M.Si, melalui Kapolsek Rambang IPTU Zulkarnain Afianata, ST, M.Si, MH, menyampaikan bahwa sosialisasi Penerimaan siswa SMA Kemala Taruna Bhayangkara ini merupakan bagian dari bentuk komitmen Polri dalam mencerdaskan anak bangsa.

"Jadi untuk para pelajar kelas IX yang berminat untuk masuk SMA Kemala Taruna Bhayangkara ini harus memenuhi standar nilai yaitu Matematika 8.0, Bahasa Inggris 8.0, IPA 8.0. Dan bagi pelajar yang berminat silahkan melaporkan ke Kepala Sekolah dan menghubungi kami Bhabinkamtibmas nya melalui Link yang sudah tersedia," ucap IPTU Zulkarnain.


Kami berharap, lanjut Kapolsek, agar masyarakat dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk mendaftarkan putra-putrinya di SMA Kemala Taruna Bhayangkara. Program pendidikan yang ditawarkan sangat menjanjikan, terutama dengan adanya beasiswa penuh dan kurikulum internasional yang kompetitif.

Adapun rangkaian kegiatan memberikan sosialisasi kepada siswa-siswi kelas 9 dan membagikan brosur kepada siswa. Langkah ini juga menjadi wujud dukungan Polsek Rambang terhadap pengembangan pendidikan generasi muda yang unggul dan berprestasi.


“Semoga sosialisasi ini bisa membangun hubungan baik antara sekolah, calon siswa dan orang tua, juga meningkatkan minat dan motivasi calon siswa untuk bergabung dengan SMA Kemala Taruna Bhayangkara," kata Kapolsek IPTU Zulkarnain.


(Selvi/Yayan)

0 Komentar

KLIK DISINI untuk bergabung